17 November 2025 – Bengkulu – Rutan Kelas IIB Bengkulu menerima bantuan sebanyak 100 eksemplar buku dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas RI) sebagai upaya meningkatkan akses literasi bagi warga binaan. Penyerahan bantuan ini berlangsung pada Senin (17/11) pagi di aula Rutan Bengkulu.
Kepala Rutan Bengkulu Yulian Fernando menyampaikan apresiasi mendalam atas perhatian Perpusnas RI dalam mendukung program pembinaan di Rutan Bengkulu melalui penguatan fasilitas literasi.
“Keberadaan buku-buku baru ini sangat berarti bagi warga binaan yang selama ini aktif mengikuti kegiatan pendidikan dan pelatihan keterampilan. Literasi merupakan salah satu sarana penting untuk membentuk pola pikir positif, memperluas wawasan, serta meningkatkan kesiapan mental warga binaan ketika kembali ke masyarakat,” ujar Yulian.
Bantuan sebanyak 100 eksemplar buku tersebut terdiri dari beragam kategori, mulai dari buku pengembangan diri, keterampilan praktis, agama, hingga literatur umum. Lebih lanjut Yulian mengatakan, Rutan Bengkulu berkomitmen untuk terus mengembangkan fasilitas literasi sebagai bagian dari strategi pembinaan jangka panjang.
“Selain menambah koleksi buku, kami juga berencana memperluas program edukasi. Kami berharap kolaborasi dengan Perpusnas RI maupun pemerintah daerah dapat terus berlanjut dalam bentuk pendampingan, pelatihan pustakawan, dan penguatan sarana teknologi informasi.Dengan dukungan berbagai pihak, diharapkan warga binaan dapat terus berkembang, memperbaiki diri, serta memiliki bekal pengetahuan yang bermanfaat saat kembali ke masyarakat,” pungkas Yulian.




















