Contact Us
Kirim Tulisan
Tulisan Saya
Pelataran
Banner Publikasi Press Release Gratis
  • Berita Utama
  • Ekonomi & Bisnis
  • Internasional
  • Nasional
  • Properti
  • SBTV
  • Lainnya
    • Gaya Hidup
    • Teknologi
    • Otomotif
    • English
    • Kesehatan
    • Kuliner
    • Pariwisata
    • Pendidikan
    • Product Review
    • Sorot
    • Sport
    • Event
    • Opini
    • Profil
  • Kirim Tulisan
    • Login
    • Account
    • Logout
Pelataran
  • Berita Utama
  • Ekonomi & Bisnis
  • Internasional
  • Nasional
  • Properti
  • SBTV
  • Lainnya
    • Gaya Hidup
    • Teknologi
    • Otomotif
    • English
    • Kesehatan
    • Kuliner
    • Pariwisata
    • Pendidikan
    • Product Review
    • Sorot
    • Sport
    • Event
    • Opini
    • Profil
  • Kirim Tulisan
    • Login
    • Account
    • Logout
No Result
View All Result
Pelataran
No Result
View All Result
Home Berita Utama

Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Makan Siang Bersama Warga Binaan LPP Malang, Duduk Sama Rata Tanpa Pembeda

RUPBASAN MJK by RUPBASAN MJK
30 July 2025
in Berita Utama
A A
0
Screenshot 2025 07 30 083907
854
SHARES
1.2k
VIEWS

Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Makan Siang Bersama Warga Binaan LPP Malang, Duduk Sama Rata Tanpa Pembeda

Malang — Momen hangat dan penuh makna tercipta di Lapas Perempuan Kelas IIA Malang, saat Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, bersama Dirjen Pemasyarakatan, Mashudi, serta Kakanwil Ditjenpas Jatim, Kadiyono, melaksanakan kegiatan makan siang bersama warga binaan pemasyarakatan (WBP). Selasa (29/7).

Kegiatan diawali dengan dialog terbuka antara Menteri Agus dan para warga binaan. Dalam suasana yang akrab dan tanpa sekat, Menteri menyerap langsung aspirasi serta masukan dari warga binaan terkait layanan dan program pembinaan yang telah mereka jalani. “Saya ingin mendengar langsung dari warga binaan disini. Apa yang masih kurang, apa yang bisa kita perbaiki. Kehadiran saya di sini bukan untuk sekadar melihat, tapi untuk memastikan pelayanan berjalan sebagaimana mestinya,” ujar Agus.

Selanjutnya, rombongan menyantap makan siang bersama warga binaan. Menu yang disajikan sama persis dengan yang dikonsumsi warga binaan, tanpa pembeda sedikit pun. Semua duduk beralas tikar di lantai, tanpa kursi, mencerminkan semangat kesetaraan, kebersamaan, dan empati dalam layanan pemasyarakatan.

Usai kegiatan makan siang, Menteri Agus meninjau sejumlah program pembinaan di LPP Malang. Bengkel kerja menjadi lokasi pertama yang dikunjungi, di mana warga binaan mengikuti pelatihan keterampilan seperti tata rias, menjahit, dan kerajinan tangan. Menteri memberikan apresiasi atas pelibatan aktif warga binaan dalam pembinaan berbasis keterampilan dan produktivitas. Tak lupa, koperasi lapas juga menjadi objek peninjauan berikutnya, mencerminkan upaya kemandirian ekonomi dalam sistem pemasyarakatan.

Baca Juga

WhatsApp Image 2025 10 14 at 20.21.32 76267f5c

Setahun Prabowo-Gibran, Program MBG Hidupkan Ekonomi Rakyat

15 October 2025
WhatsApp Image 2025 10 11 at 16.49.44 e1760188281997

Alifah Flowerifta Azka Mewakili Indonesia di Paris City Fashion Week 2025

11 October 2025
ariana

Hebat! Ariana Ivy Gadis Belia 6 Tahun Luncurkan Buku Kedua dan Single Terbaru Kuda Ajaib

7 October 2025
flow

Alifah Flowerifta Azka, Puteri Remaja Jakarta Pariwisata yang Berbagi Inspirasi di Kampung Nelayan

29 September 2025

Dalam momen terakhir kunjungan, Menteri Agus memberikan santunan kepada sejumlah warga binaan perempuan yang sedang mendampingi balita mereka di dalam lapas. Kegiatan ini menjadi simbol kepedulian negara terhadap aspek kemanusiaan di balik tembok pemasyarakatan.

Leaderboard apa apa

Sementara itu, Kakanwil Ditjenpas Jatim, Kadiyono, menyampaikan bahwa kunjungan ini menjadi energi baru bagi seluruh jajaran pemasyarakatan.
“Arahan dan teladan langsung dari Bapak Menteri menjadi penguatan nyata bagi kami. Bahwa layanan pemasyarakatan harus dibangun dengan empati, keterbukaan, dan komitmen untuk terus berbenah,” ujar Kadiyono.

Kegiatan ini diharapkan mampu mendorong transformasi layanan pemasyarakatan yang lebih humanis dan responsif. Dengan pendekatan yang langsung menyentuh akar persoalan dan menjunjung tinggi nilai keadilan restoratif, pemasyarakatan akan semakin kuat sebagai pilar reformasi hukum yang berpihak pada kemanusiaan serta pemasyarakatan yang semakin bermanfaat untuk masyarakat.

Share342Tweet214Share60Pin77SendShare
Leaderboard Puteri Anak dan Puteri Remaja Banten 2026
Previous Post

Reses Anggota DPR RI Erwin Aksa di Jakarta Utara

Next Post

Pengabdian Tanpa Batas Kepala Sekolah SDN Batu Bahalang Jatuh dari Motor

RUPBASAN MJK

RUPBASAN MJK

Related Posts

WhatsApp Image 2025 10 14 at 20.21.32 76267f5c

Setahun Prabowo-Gibran, Program MBG Hidupkan Ekonomi Rakyat

15 October 2025
WhatsApp Image 2025 10 11 at 16.49.44 e1760188281997

Alifah Flowerifta Azka Mewakili Indonesia di Paris City Fashion Week 2025

11 October 2025
ariana

Hebat! Ariana Ivy Gadis Belia 6 Tahun Luncurkan Buku Kedua dan Single Terbaru Kuda Ajaib

7 October 2025
flow

Alifah Flowerifta Azka, Puteri Remaja Jakarta Pariwisata yang Berbagi Inspirasi di Kampung Nelayan

29 September 2025
Next Post
WhatsApp Image 2025 07 30 at 08.24.14 1 576x1024 1 e1753844372298

Pengabdian Tanpa Batas Kepala Sekolah SDN Batu Bahalang Jatuh dari Motor

WhatsApp Image 2025 07 29 at 20.00.03

Dalam Rakor Bersama Kepala Daerah se-Lampung, Menteri Nusron Dorong Pemda Bebaskan BPHTB bagi Warga Kurang Mampu

WhatsApp Image 2025 07 30 at 08.15.53 1

Terima Sertipikat Tanah Wakaf dari Menteri Nusron, Perwakilan NU Lampung Timur Apresiasi Dukungan BPN

WhatsApp Image 2025 07 30 at 08.15.52 1

Saksikan Penandatangan MoU di Lampung, Menteri Nusron Ajak Tokoh Agama Kawal Sertipikasi Tanah Wakaf

PPATK

PPATK, Rekening Dormant, dan Urgensi Komunikasi yang Mencerahkan: Sebuah Analisis Multidimensional atas Kebijakan Publik

Please login to join discussion
Rumah Prabu Half Page
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Cyber
  • Syarat dan Ketentuan
  • Disclaimer
  • Mengapa Tulisan Belum Ditayangkan?
  • Contact Us

© 2023 Pelataran - Pres Rilis dan Berita

No Result
View All Result
  • Berita Utama
  • Ekonomi & Bisnis
  • Internasional
  • Nasional
  • Properti
  • SBTV
  • Lainnya
    • Gaya Hidup
    • Teknologi
    • Otomotif
    • English
    • Kesehatan
    • Kuliner
    • Pariwisata
    • Pendidikan
    • Product Review
    • Sorot
    • Sport
    • Event
    • Opini
    • Profil
  • Kirim Tulisan
    • Login
    • Account
    • Logout
  • Login
  • Sign Up

© 2023 Pelataran - Pres Rilis dan Berita