Senin, 17 November 2025, Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA), Elizama Gori, mengikuti kegiatan Zoom Meeting Sosialisasi Pelaporan pada Mekanisme Satu Data Pemasyarakatan yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan pada pukul 09.00 WIB hingga selesai. Dalam pelaksanaan kegiatan ini, beliau turut didampingi oleh Kepala Seksi Pembinaan.
Sosialisasi dipimpin oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan yang menegaskan pentingnya integrasi dan standarisasi data di lingkungan Pemasyarakatan. “Satu Data Pemasyarakatan bukan hanya kerangka kerja pelaporan, tetapi pondasi bagi terciptanya tata kelola yang akuntabel, efektif, dan terukur. Setiap unit harus memastikan data yang disajikan akurat, mutakhir, dan dapat dipertanggungjawabkan,” tegasnya dalam arahan pembukaan.
Kegiatan ini memberikan pemahaman teknis kepada seluruh peserta mengenai mekanisme pelaporan, tata kelola data, serta optimalisasi platform satu data sebagai instrumen penguatan transparansi dan peningkatan kualitas layanan.
Kepala LPKA, Elizama Gori, menyampaikan dukungannya terhadap penerapan sistem pelaporan terpadu ini. “Kami di LPKA berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelaporan, memastikan setiap data pembinaan anak tersaji secara valid, terintegrasi, dan sesuai standar yang telah ditetapkan. Ini penting demi menjaga akuntabilitas serta kualitas layanan pembinaan kami,” ujarnya.
Dengan berakhirnya kegiatan sosialisasi, diharapkan seluruh jajaran Pemasyarakatan, termasuk LPKA, dapat lebih siap dan konsisten dalam menerapkan Mekanisme Satu Data Pemasyarakatan sebagai bagian dari peningkatan pelayanan publik dan penguatan tata kelola organisasi.




















